Argumentasi, Paragraf Argumentasi, dan Langkah Penulisannya

BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
 Sebagaimana kita ketahui bahwa mengarang pada hakikatnya adalah  mengungkapkan atau menyampaikan gagasan, informasi, atau pengalaman melalui bahasa tulis. Pengungkapan atau penyampaian gagasan ini dapat diwujudkan melalui berbagai unsur bahasa. Gagasan dapat diungkapkan melalui kata atau kalimat. Ada gagasan diungkapkan dengan paragraf. Bahkan, gagasan yang lengkap diwujudkan melalui karangan utuh.
Seperti dikemukakan di atas, gagasan dapat diungkapkan melalui bentuk paragraf utuh. Berdasarkan tujuan yang hendak dicapai oleh penulisnya, kita mengenal paragraf argumentasi. Jenis paragraf argumentasi tentu sudah pernah anda dengar. Paling tidak, istilah ini tidak asing bagi Anda. Agar karangan ini dapat Anda pahami secara benar dan utuh, makalah ini akan menyajikan beberapa informasi mengenai jenis karangan ini.

1.2   Perumusan  Masalah
Dari latar belakang di atas maka kita dapat simpulkan suatu topik yang akan menjadi fokus pada makalah ini, yaitu apa itu argumentasi dan bagaimana penulisan argumentasi
1.3   Tujuan  Penulisan
Untuk mengetahui apa itu argumentasi dan bagaimana penulisan argumentasi.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1  Argumentasi
2.1.1        Pengertian
Argumentasi adalah salah satu jenis pengembangan paragraf dalam penulisan yang ditulis dengan tujuan untuk meyakinkan atau membujuk pembaca. Jadi, paragraf argumentatif adalah suatu karangan yang memberikan alasan kuat dan meyakinkan.
2.1.2        Isi
1.      Penjelasan
2.      Pembuktian
3.      Alasan
4.      Ulasan objektif dimana disertakan contoh, analogi, dan sebab-akibat

2.1.3        Struktur
1.      Pendahuluan, bertujuan untuk menarik perhatian pembaca, memusatkan perhatian pembaca kepada argumen yang akan disampaikan, atau menunjukkan dasar-dasar mengapa argumentasi dikemukakan.
2.      Tubuh argumen, bertujuan untuk membuktikan kebenaran yang akan disampaikan dalam paragraf argumentasi sehingga kesimpulan yang akan dicapai juga benar. Kebenaran yang disampaikan dalam tubuh argument harus dianalisis, disusun, dan dikemukakan dengan mengadakan observasi, eksperimen, penyusun fakta, dan jalan pikiran yang logis.
3.      Kesimpulan atau ringkasan, bertujuan untuk membuktikan kepada pembaca bahwa kebenaran yang ingin disampaikan melalui proses penalaran memang dapat diterima sebagai sesuatu yang logis.
2.1.4        Ciri – ciri
1.      Menjelaskan pendapat agar pembaca yakin
2.      Memerlukan fakta untuk pembuktian berupa gambar, grafik, dan lain-lain
3.      Menggali sumber ide dari pengamatan, pengalaman, dan penelitian
4.      Penutup berisi kesimpulan
5.      Penjelasan dalam paragraf argumentasi disampaikan secara logis
6.      Bersifat nonfiksi /ilmiah

2.2  Perbedaan dengan paragraph lainnya
2.2.1        PERBEDAAN PARAGRAF ARGUMENTASI DENGAN PARAGRAF EKSPOSISI
1.      Eksposisi bertujuan menjelaskan dan menerangkan sedangkan Argumentasi untuk mempengaruhi pembaca.
2.      Eksposisi menggunakan contoh, grafik, dan lain-lainnya untuk menjelaskan sesuatu yang kita kemukakan, sedangkan argumentasi memberi contoh untuk membuktikan bahwa sesuatu yang kita kemukakan itu benar.
3.      Penutup pada akhir eksposisi biasanya menegaskan lagi sesuatu yang telah diuraikan sebelumnya. Penutup pada akhir argumentasi biasanya berupa kesimpulan atas sesuatu yang telah diuraikan sebelumnya.
2.2.2        PERBEDAAN PARAGRAF ARGUMENTASI DENGAN PARAGRAF PERSUASI
1.      Argumentasi bertujuan untuk mempengaruhi pembaca supaya menyetujui bahwa pendapat kita itu benar, sedangkan persuasi untuk mempengaruhi pembaca untuk  berbuat sesuatu.
2.      Argumentasi menyertakan alasan dan bukti,  sedangkan persuasi menyertakan alasan, bersifat motorik dalam karangan





2.2.3        PERBEDAAN PARAGRAF ARGUMENTASI DENGAN PARAGRAF LAIN
1.      Paragraf Narasi
Menceritakan atau mengisahkan suatu kejadian atau peristiwa sehingga tampak seolah-olah pembaca mengalami sendiri peristiwa itu.
2.      Paragraf Deskripsi
Menggambarkan sesuatu (objek) secara terperinci atau mendetil sehingga tampak seolah-olah pembaca melihat, mendengar, dan merasakannya sendiri.




















BAB  III
PENUTUP
3.1  Kesimpulan
Paragraf argumentatif adalah suatu karangan yang memberikan alasan kuat dan meyakinkan. Paragraf argumentasi juga memiliki ciri -ciri yang dapat membedakan paragraf argumentasi dengan paragraf lainnya. Yang membedakan paragraf argumentasi dengan paragraf lainnya adalah paragraf narasi dan paragraf deskripsi.

3.2  Saran
Menyadari bahwa penulis masih jauh dari kata sempurna, kedepannya penulis akan lebih fokus dan details dalam menjelaskan tentang makalah diatas. Maka dari itu kritik dan saran sangat diharapkan demi kesempurnaan penulisan makalah di kemudian hari.



DAFTAR PUSTAKA

·         http://lulundt.blogspot.co.id/


Comments

Popular posts from this blog

Penyerapan Air Oleh Tanaman

Mekanisme Transpirasi dan Adaptasi Tanaman Terhadap Kekurangan Air

Faktor Pengendali Iklim Beserta Penjelasannya